-->
  • Jelajahi

    Copyright © Lintas-7
    Lintas-7

    Menu Bawah

    Iklan

    Commuter Line Anjlok Imbas Tabrak Mobil Nissan di Kebon Pedes Bogor

    lintas-7
    19 April 2025, 21:56 WIB Last Updated 2025-04-19T14:59:56Z

    Muhamad Rizky. Jurnalis


    Foto. Mobil Nissan Livina bernomor polisi B 8178 PB tertabrak kereta commuter line (KRL) jurusan Jakarta-Bogor di rel Kebon Pedes, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor, Sabtu (19/4/2025).


    Lintas-7.com - Bogor. Kecelakaan melibatkan Kereta Rel Listrik (KRL) tujuan Bogor yang menabrak minibus jenis Nissan Grand Livina bernomor polisi B 8178 PB di perlintasan kereta api tanpa palang pintu, Sabtu (19/4/2025).


    Kecelakaan lalu lintas tersebut terjadi di Jalan Letnan Tata Winata, Kelurahan Kedung Badak, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor sekitar 17.55 WIB. 


    "Mobil diduga mendadak mati saat mau melintas, karena panik mesin mobil tidak mau hidup,” ujar seorang warga dilokasi kejadian.




    Kereta dari arah Jakarta menuju Bogor sempat melakukan pengecekan mendadak namun tidak tertahan, alhasil mobil tersebut dihantamnya. Akibat kejadian tersebut KRL Commuter Line mengalami anjlok.


    "Saat kejadian, tidak ada korban jiwa. Korban tidak mengalami luka-luka, hanya kerugian materi kendaraan rusak parah," tuturnya.


    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    Bisnis

    +