• Hilman Budi Setiawan. Jurnalis
Lintas-7.com - Bogor. Langsung tancap gas, usai kembali dari kegiatannya, retret, Bupati Bogor, Rudy Susmanto, langsung turun ke lapangan untuk meninjau dan menelusuri penyebab banjir yang melanda.
Pada Desa Cijayanti, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor Jawa Barat, belum lama ini
Ia langsung menyusuri aliran sungai diwilayah itu guna mencari akar permasalahan sekaligus merumuskan solusinya untuk jangka panjang.
"Saya ingin melihat langsung kondisi di lapangan dan mendengar keluhan warga. Kita akan cari solusi terbaik agar kejadian serupa tidak terus berulang lagi, "ucapnya tegas saat meninjau lokasi, Bupati Bogor Rudy Susmanto (2/3/2025).
Saat ini, banjir yang melanda Cijayanti itu, disebabkan oleh meluapnya Sungai Cisarapati dan Sungai Cikeas, diakibatkan adanya hujan deras, dengan intensitas tinggi.
Menurut laporan warga, air mulai naik dengan cepat hingga merendam puluhan rumah di lokasi tersebut
Meski ada beberapa titik kritis yang menjadi langganan banjir pada wilayah tersebut dan kini jadi perhatian khusus dalam kunjungan nya saat ini, "ungkapnya
Kami akan koordinasikan dengan dinas terkait untuk melakukan normalisasi sungai dan memperbaiki sistem drainase, diharapkan
Peran masyarakat juga sangat penting dalam menjaga kebersihan dan kelestarian sungai agar aliran airnya pun tetap lancar, "tambah nya.
Selain meninjau sungai, Bupati Bogor, Rudy juga berdialog dengan warga yang terdampak. salah satunya, Ahmad (45) warga setempat, berharap agar pemerintah segera mengambil langkah konkret dalam penanganan banjir.
Menanggapi hal tersebut, Bupati Bogor, Rudy menegaskan bahwa pemerintah daerah akan segera mengambil langkah cepat dan strategis.
Kami akan segera lakukan kajian teknis dan mengupayakan anggaran yang diperlukan untuk solusi yang permanen," tegasnya.
Pemkab Bogor juga akan menggandeng pihak terkait, termasuk BBWS Ciliwung-Cisadane, untuk memastikan agar penanganan banjir dapat diilakukan secara menyeluruh dan berkelanjutan.
Maka dengan sinergi antara pemerintah dan masyarakat, diharapkan permasalahan banjir di lingkup Desa Cijayanti, juga dapat segera teratasi, "tandas nya.