• Muhamad Rizky. Jurnalis
Lintas-7.com - Bogor. Bupati Bogor, Rudy Susmanto, melakukan inspeksi mendadak (sidak) harga sembako di Pasar Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, pada Selasa (11/3/2023).
Bupati Bogor Rudy Susmanto menerangkan di tengah-tengah bulan suci ramadhan, pemerintah kabupaten bogor berupaya menjaga stabilitas harga kebutuhan pokok.
" Sehingga nanti memasuki hari raya idul fitri, kita pasrikan pasokan terjaga, kedua harga tetap stabil, walaupun ada kenaikan harga yang masih realistis, dan terjangkau oleh masyarakat," terang nya.
Rudy menjelaskan untuk minyakita di pasar cibinong memang stoknya masih minim, sangat jarang, melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan akan berusaha maksimal, supaya jangan sampai harga minyak goreng lonjakan naik semakin tinggi.
Saat melakukan operasi pasar, Rudy menemukan kenaikan bahan pokok, yaitu minyak goreng minyakita seharga RP18.000.
Namun, untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, Pemkab Bogor melalui Disperindagin menjual minyak dengan harga Rp14.700 liter di gerakan pangan murah di Pasar Cibinong.
"Tentu dari hal tersebut kita nanti bersama Disperindagin untuk memaksimalkan lagi supaya jangan sampai harga minyak goreng lonjakan nya semakin tinggi," sambung dia.
Rudy menyebut operasi ini terus digalakkan agar kebutuhan masyarakat bisa terbantu, meski belum sepenuhnya terpenuhi.