-->
  • Jelajahi

    Copyright © Lintas-7
    Lintas-7

    Menu Bawah

    Iklan

    Pemkot Jambi dan Pemkab Bogor Jalin Kerjasama Strategis untuk Pembangunan Daerah

    lintas-7
    15 February 2025, 04:38 WIB Last Updated 2025-02-14T21:39:08Z

    Muhamad Rizky. Jurnalis


    Foto. Pemkot Jambi dan Pemkab Bogor Jalin Kerjasama Strategis untuk Pembangunan Daerah.


    Lintas-7.com - Bogor. Pemerintah Kota Jambi dan Pemerintah Kabupaten Bogor menjalin kerjasama dalam rangka penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan, dan pengembangan potensi sumber daya daerah. 


    Kegiatan tersebut dipimpin oleh Pj. Bupati Bogor, Bachril Bakri, dan dilaksanakan di Ruang Rapat Bupati Bogor pada hari Jumat, (14/2/2025).


    Pj. Bupati Bogor, Bachril Bakri, menyampaikan rasa syukur atas kerjasama ini, yang menjadi landasan bagi kedua pemerintah daerah untuk meningkatkan kualitas penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan daerah. 


    Bachril Bakri menjelaskan bahwa Kabupaten Bogor dengan luas wilayah 299.177,85 hektar, meliputi 40 kecamatan dan 416 desa, sangat memerlukan upaya kolaborasi dengan berbagai pihak guna menciptakan pembangunan yang berkelanjutan dan mensejahterakan masyarakat.


    "Kerjasama ini tidak hanya bertujuan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi, tetapi juga untuk menjaga keberlanjutan lingkungan, meningkatkan pelayanan publik, dan memberdayakan masyarakat, khususnya dalam bidang ekonomi kreatif dan pariwisata," ungkap Bachril Bakri.


    Ia juga menyampaikan bahwa Kabupaten Bogor membutuhkan benchmarking untuk terus mengembangkan potensi wisata yang dimiliki.


    Pada akhir acara, Pj. Bupati Bogor dan Pj. Walikota Jambi menandatangani kesepakatan bersama yang mencakup berbagai sektor pembangunan, serta rencana tindak lanjut yang akan melibatkan berbagai instansi di kedua daerah. 


    Mereka berharap kerjasama ini akan terus berlanjut dan memberikan manfaat bagi kedua belah pihak, dengan tujuan akhir untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat. 

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    Bisnis

    +