*Ilham Permana. Jurnalis
Lintas-7.com -- Jakarta, Pemerintah melalui Kementerian Agama Republik Indonesia telah menetapkan awal Ramadan 1446 H. pada Sabtu, 1 Maret 2025.
Penetapan tersebut berdasarkan hasil sidang isbat, dan itu disampaikan Menteri Agama, Nasaruddin Umar dalam konferensi pers nya di kantor Kemenag di Jakarta, Jumat, 28 Februari 2025.
Maka pada malam ini diputuskan pada sidang bahwa 1 Ramadan ditetapkan besok, dan insyaAllah tanggal 1 Maret 2025, "kata Nasaruddin.
Keputusan tersebut disampaikan setelah dua petugas di Aceh melihat hilal. Rata-rata hilal di Indonesia setinggi 3 derajat dengan elongasi telah memenuhi kriteria MABIMS.
Sehingga umat muslim di Indonesia akan melaksanakan puasa mulai besok 1 Maret 2025.