• Agus Dzajuli. Jurnalis
Lintas-7.com - Jakarta. Sekretaris Jenderal DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani menegaskan 17 tahun perjalanan (HUT ke-17) Partai Gerindra akhirnya membuahkan hasil besar. Prabowo Subianto terpilih sebagai presiden, dan kader partai juga berhasil menjadi gubernur Jawa Tengah.
"Selama 17 tahun kita berjuang hingga akhirnya punya presiden sampai ketua MPR," ujar Muzani dalam silaturahmi kepala daerah terpilih di DPD Partai Gerindra Jawa Tengah, Selasa (11/2/2025).
Menurut Ahmad Muzani, kesuksesan Partai Gerindra bukan hasil instan, melainkan buah dari kerja keras selama 17 tahun.
Partai yang didirikan pada 6 Februari 2008 ini awalnya hanya memperoleh 26 kursi di DPR pada Pemilu 2009. Namun, pada HUT ke-17 saat ini, Parrai Gerindra terus berkembang hingga menjadi salah satu partai politik terbesar di Indonesia.
Muzani menekankan jabatan gubernur, bupati, dan wali kota yang dipegang kader Gerindra harus digunakan untuk kepentingan rakyat. Sebagai contoh, Presiden Prabowo Subianto langsung mengeluarkan kebijakan prorakyat setelah dilantik.
"Seperti halnya Presiden Prabowo, setelah dilantik langsung mengeluarkan kebijakan prorakyat. Hal ini harus dicontoh oleh semua kepala daerah yang berasal dari Gerindra," tambahnya.
Dengan capaian besar ini, pada HUT ke-17, Partai Gerindra terus berkomitmen mempercepat pembangunan dan membantu masyarakat yang masih terpinggirkan agar bisa menikmati kemajuan.