-->
  • Jelajahi

    Copyright © LINTAS-7
    Lintas-7

    Menu Bawah

    Iklan

    Kebakaran terjadi di Glodok Plaza Tamansari Jakarta, Api Membumbung Tinggi

    lintas-7
    16 January 2025, 02:41 WIB Last Updated 2025-01-15T19:42:23Z

    Ahmad Chudori, Jurnalis


    Foto. Kebakaran terjadi di Mal Glodok Jakarta. 


    Lintas-7.com - Jakarta. Kebakaran besar terjadi di Glodok Plaza, Tamansari, Jakarta Barat, Rabu (15/1/2025). Awal titik api berada di lantai tujuh mal. Sembilan orang pengunjung sempat terjebak hingga akhirnya bisa dievakuasi oleh petugas pemadam.


    Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Gulkarmat Jakarta Satriadi Gunawan mengatakan, kebakaran terjadi di lantai tujuh Glodok Plaza yang terletak di Jl Pinangsia, Raya Kelurahan Mangga Besar, Kecamatan Tamansari, Jakarta Barat.


    "Objek diskotek lantai 7 Glodok Plaza," ucap Satriadi dalam keterangannya.


    Dia mengatakan, sebanyak 21 mobil pemadam kebakaran (damkar) dengan melibatkan ratusan personel sudah di lokasi untuk memadamkan api.


    "Pengerahan Unit atau personel 21 Unit dengan 105 personel," tuturnya.


    Berdasarkan pantauan di lokasi, api mulanya terlihat di area belakang Glodok Plaza. Namun, sekitar pukul 00.16 WIB, api merembet ke area depan. Kaca-kaca pecah. Terdengar ledakan.


    Saat ini, petugas masih terus menyemprotkan air ke arah area yang masih terbakar di lokasi.


    Sempat Terdengar Ledakan


    Plaza Glodok di Jalan Pinangsia Raya, Mangga Besar, Jakarta kebakaran pada Rabu (15/1/2025).

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini