• Ahmad Chudori, Jurnalis
Lintas-7.com. Jakarta - Banjir masih menggenangi sejumlah permukiman di Jakarta hingga Rabu (29/1/2025) pagi. Bahkan ketinggian air cenderung naik, seperti yang terjadi di Jakarta Barat, Jakarta Timur, Jakarta Timur.
Hujan dengan intensitas sedang hingga lebat di beberapa wilayah mengakibatkan kenaikan air sejumlah pos pantau," kata Kepala Pelaksana BPBD Jakarta Isnawa Adji.
Menurut dia, data terakhir pukul 03.00 WIB dini hari tadi terdapat 54 RT dan 23 ruas jalan di wilayah Jakarta yang terendam banjir. Ketinggian banjir rata-rata mulai dari 30 hingga 100 sentimeter (cm).
Berikut beberapa RT dan ruas jalan di wilayah Jakarta yang terdampak banjir:
Jakarta Barat terdapat 29 RT yang terdiri atas: Kelurahan Cengkareng Barat 2 RT, Kedaung Kali Angke 11 RT, Rawa Buaya 4 RT, Jelambar Baru 2 RT, Kalideres 2 RT, Pegadungan 1 RT, Tegal Alur 5 RT, Duri Kepa 1 RT, dan Kelurahan Joglo 1 RT.
Jakarta Pusat terdapat 1 RT yang berada di Kelurahan Kebon Kosong. Jakarta Selatan terdapat 4 RT yang berada di Kelurahan Pejaten Timur.
Jakarta Timur terdapat di 20 RT yang terdiri atas: Kelurahan Cakung Timur 1 RT, Rawa Terate 1 RT, Bidara Cina 3 RT, Cawang 14 RT, dan Kelurahan Cililitan 1 RT.