-->
  • Jelajahi

    Copyright © LINTAS-7
    Lintas-7

    Menu Bawah

    Iklan

    Tim Densus 88 Geledah Rumah Terduga Teroris di Nyalindung Sukabumi

    lintas-7
    30 December 2024, 07:41 WIB Last Updated 2024-12-30T00:42:10Z

     • Nurkholis, Jurnalis


    Foto. Tim Densus 88 geledah rumah diduga teroris di Nyalindung Sukabumi. 


    Lintas-7.com - Sukabumi. Warga Desa Sukamaju, Kecamatan Nyalindung, Kabupaten  Sukabumi, digegerkan dengan aksi penggerebekan yang dilakukan Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Anti Teror Polri terhadap sebuah rumah milik inisial HN (56) di Kampung Pasir Pilar, RT 01/RW 03, Desa Sukamaju, Kecamatan Nyalindung Kabupaten Sukabumi.


    Kapolres Sukabumi, AKBP Samian, saat dikonfirmasi mengatakan bahwa di Nyalindung tersebut hanya merupakan penggeledahan. Sementara terduga teroris sebelumnya di tangkap di Majalengka. "Hanya penggeledahan, penangkapan di majalengka," kata Samian, Minggu (29/12/2024).


    Selanjutnya, kata Samian, Polres Sukabumi hanya melakukan pendampingan. "Kita hanya back pam, tidak tau materinya," ujarnya singkat.


    Diketahui, dalam penggeledahan tersebut, seperti disampaikan Sekretaris Desa Sukamaju, Hendri Gustiawan penggeledahan dilakukan oleh tim gabungan Densus 88 dan tim Inafis Polres Sukabumi.


    "Waktu penggeledahan biasa aja nggak ada apa-apa soalnya kooperatif juga keluarganya, ada istrinya juga kan,” tambah dia.


    Sementara itu, mengutip dari suara.com, Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Anti Teror Polri melakukan penangkapan terhadap empat warga di Majalengka. Penangkapan ini setelah keempatnya diduga terlibat dalam jaringan terorisme.

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini