Lintas-7.com. Jakarta. Presiden Prabowo Subianto sudah sekitar 10 hari melakukan perjalanan ke beberapa negara, dalam rangka kunjungan kerja pertamanya setelah terpilih menjadi Presiden Republik Indonesia.
Namun, di tengah-tengah kunjungan kerjanya ia ternyata rindu dengan Tanah Air. Bahkan, ia mengungkapkan sebenarnya ingin pulang ke Indonesia.
"Saya ingin segera pulang sebetulnya," ungkap Prabowo, Minggu (17/11/2024) waktu setempat, seperti diikuti dari siaran pers Tim Media Presiden Prabowo. "Momen itu diungkapkan Prabowo saat sedang wawancara dengan sejumlah wartawan.
Reporter. Ahmad Chudori
Editor. Adi Junaedi