-->
  • Jelajahi

    Copyright © LINTAS-7
    Lintas-7

    Menu Bawah

    Iklan

    Rungkad! Pohon Jengkol Akibat Hujan Serta Angin Kencang di Cimanggu 1 Bogor

    lintas-7
    13 October 2024, 15:22 WIB Last Updated 2024-10-13T10:16:50Z
    Lokasi Desa Cimanggu 1 Cibungbulang bogor

    Lintas-7.com - Sejumlah wilayah di Kabupaten Bogor diterpa angin kencang dan hujan deras yang mengakibatkan terjadinya pohon tumbang. Salah satunya terjadi di lingkungan Kampung ciaruteun RT.003/002, Desa Cimanggu 1, Kecamatan Cibungbulang Kabupaten Bogor. 

    Kejadian itu berlangsung pada Minggu (13/10/2023) sekitar pukul 1400 WIB.  Saat itu kondisi cuaca hujan deras dan angin kencang disertai petir.

    Ada sejumlah pohon tumbang karena angin puting beliung. Di Kampung Ciaruteun," kata edoy kepada wartawan lintas-7.com.

    Ia menyampaikan sampai saat ini pihaknya, bersama sejumlah warga, masih gotong royong evakuasi pohon tumbang akibat angin kencang. 

    Laporan sementara ada satu kejadian pohon tumbang dan satu kejadian atap rumah warga rusak ringan," ujar edoy warga setempat, saat dikonfirmasi.


    Pohon jengkol tinggi sekira 10 meter tumbang . Meski tidak menimbulkan korban jiwa, pohon ini menutupi sebagian kebun tanah kuburan, serta akses jalan warga.

    Akibat kejadian tersebut, sejumlah warga mendatangi lokasi, untuk membersihkan dan menyisihkan potongan pohon yang tumbang. 

    Beruntung tidak ada korban dalam kejadian tersebut.

    Reporter. Ilham Permana
    Editor. Tim Lintas-7.com

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini